• SMP NEGERI 1 WONOGIRI
  • -

SEMARAK HUT KE-73 SMP NEGERI 1 WONOGIRI

 

Senin (19/12/2022) SMP Negeri 1 Wonogiri menyelenggarakan perayaan Puncak HUT sekolah bertempat di GOR Giri Mandala Wonogiri mulai pukul 07.00 WIB. Kegiatan berlangsung sangat meriah diikuti oleh seluruh siswa, Guru dan Karyawan, dan tamu undangan yang terdiri dari Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Wonogiri, Ketua MKKS, Kepala SMP Negeri 2 Wonogiri, Kepala SMP Negeri 3 Wonogiri, alumni SMP Negeri 1 Wonogiri, dan tamu undangan lainnya.

Adapun HUT SMP Negeri 1 Wonogiri tahun ini mengambil tema “Integritas (Jika In73gritas tidak menjadi Prioritas Maka Aktivitas Hanyalah Formalitas”. Kegiatan dipandu oleh MC Sriyono, M.Pd., Hervina, Annisa, dan dari OSIS. Acara diawali dengan Pra Acara berupa penampilan grup band siswa-siswi SMPN 1 Wonogiri dan grup band alumni. Selanjutnya adalah Penampilan Grup Rebana SMP Negeri 1 Wonogiri, kemudian penampilan dari Grup Karawitan SMP Negeri 1 Wonogiri yang membawakan tembang Ladrang Pakumpulan dan Lesung Jumengglung.

Acara pertama Pembukaan dipimpin oleh MC, dilanjutkan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars SMP Negeri 1 Wonogiri oleh seluruh peserta. Pembacaan Doa dilakukan oleh Darmawan Basri, S.Ag.,M.Pd.I. Sambutan pertama disampaikan oleh Kepala Sekolah Sri Nuryati, S.Pd.,M.Pd. beliau menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan perayaan HUT Ke-73 SMP Negeri 1 Wonogiri. “Kepada semua pihak dan semua sponsor terutama kepada sponsor utama : LPS (Lembaga Penjamin Simpanan), kami mengucapkan banyak terima kasih atas dukungannya terhadap acara ini. Kami juga memohon maaf apabila dalam penyelenggaraan kegiatan ini terdapat banyak kekurangan.” Demikian kata Kepala Sekolah.

Sambutan kedua disampaikan oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Wonogiri, FX. Pranata, AP., M.Hum. dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat dan sukses kepada SMP Negeri 1 Wonogiri yang telah berusia 73 tahun. Beliau berharap semoga SMP Negeri 1 Wonogiri dapat terus mencetak generasi berprestasi, calon pemimpin bangsa yang cerdas dan berkarakter kuat. Setelah sambutan kedua, dilanjutkan pemotongan tumpeng dan penyerahan tokoh wayang kepada Ki Dalang Edi Hatmanto dan Ki Dalang Sahrul Oktavian Ramadhan.

Acara berikutnya berupa Pakeliran padat dengan cerita Anoman Duto dan Tari Kethek Ogleng yang berlangsung hingga pukul 12.00 WIB. Selanjutnya adalah penyerahan hadiah berbagai lomba dalam rangka HUT, antara lain Lomba Futsal, Lomba Kebersihan Kelas, Spensa Mencari Bakat, Editing Video, Lomba Estafet, dan lain-lain. Acara terakhir adalah penampilan 2 grup band yakni VLOSKA dan OM PNS yang menghibur seluruh hadirin. Pukul 15.00 WIB acara selesai dan ditutup oleh MC Hervina dan Annisa. (SSN)

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Upacara Bendera dan Penyerahan Hadiah  Lomba Caraka Yudhatama  

  Pada Senin tanggal 22 Januari 2024, SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan Upacara Bendera di lapangan upacara seperti biasa yang dimulai pada pukul 07.00 WIB. Bertindak selaku Pe

05/02/2024 08:14 - Oleh Administrator - Dilihat 363 kali
UPACARA BENDERA DAN PENYERAHAN HADIAH  LOMBA CARAKA YUDHATAMA

Pada Senin tanggal 22 Januari 2024, SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan Upacara Bendera di lapangan upacara seperti biasa yang dimulai pada pukul 07.00 WIB. Bertindak selaku Pembina up

01/02/2024 14:09 - Oleh Administrator - Dilihat 945 kali
UPACARA BENDERA DAN PEMBINAAN KAPOLRES WONOGIRI

Upacara bendera hari Senin tanggal 15 Januari 2024 berlokasi di SMP Negeri 1 Wonogiri berlangsung dengan khidmat dan tertib. Seluruh siswa beserta Bapak/Ibu guru dan karyawan melaksanak

17/01/2024 10:39 - Oleh Administrator - Dilihat 257 kali
MENYANYIKAN LAGU WAJIB NASIONAL UNTUK MEMBANGUN RASA CINTA TANAH AIR

  Pada hari Sabtu, 13 Januari 2024 SMP Negeri 1 Wonogiri melaksanakan pembiasaan pagi menyanyikan lagu wajib nasional. Pembiasaan pagi ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 7, 8,

17/01/2024 08:41 - Oleh Administrator - Dilihat 244 kali
PEMBIASAAN LITERASI KONSENTRASI MERANGKAI KATA

Kamis, 11 Januari 2024 SMP Negeri 1 Wonogiri melakukan pembiasaan pagi literasi dengan tema “Konsentrasi Merangkai Kata”. Kegiatan literasi kali ini dilaksanakan untuk men

16/01/2024 08:53 - Oleh Administrator - Dilihat 190 kali
Upacara Pengibaran Bendera dan Penyerahan Hadiah Lomba

Pada hari Senin tanggal 8 Januari 2024, SMP Negeri 1 wonogiri melaksanakan upacara bendera. Ibu Oneke Asri Anggraheni, S.Kom. bertindak sebagai pembina upacara dan petugas upacara ada

13/01/2024 11:55 - Oleh Administrator - Dilihat 168 kali
Gebyar Hari Ulang Tahun ke-74 SMP Negeri 1 Wonogiri

Selasa, 19 Desember 2023, SMP Negeri 1 Wonogiri genap berusia 74 tahun. Rasa syukur tak terhingga dipanjatkan oleh seluruh warga sekolah. Usia 74 tahum bukanlah us

27/12/2023 08:52 - Oleh Administrator - Dilihat 217 kali
PEMBUKAAN HUT KE-74 SMP NEGERI 1 WONOGIRI DAN CLASSMEETING

  SMP Negeri 1 Wonogiri pada hari Senin, 4 Desember 2023 melaksanakan kegiatan pembukaan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-74 dan classmeeting setelah Penilaian Akhir Semeste

11/12/2023 11:37 - Oleh Administrator - Dilihat 262 kali
ANJANGSANA KELUARGA BESAR SMP NEGERI 1 WONOGIRI

Guna menyambung tali silaturahim diantara keluarga besar guru dan karyawan, SMP Negeri 1 Wonogiri mengadakan kegiatan anjangsana. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan se

09/12/2023 12:44 - Oleh Administrator - Dilihat 573 kali
Amanat Pembina Upacara Mengatasi Kecemasan dan Panik Saat Menghadapi Ujian

    Pada hari Senin, tanggal 20 November 2023, dilaksanakan upacara bendera yang bertempat di lapangan SMP Negeri 1 Wonogiri. Petugas upacara bendera adalah kelas 9 I dengan

30/11/2023 08:48 - Oleh Administrator - Dilihat 392 kali